ceritaceritaku

my stories... my dreams... my imaginations....

Daisypath Ticker

Saturday, June 11, 2005

Pay It Forward

Setelah mungkin 2 atau 3 tahun yang lalu aku baca bukunya, akhirnya kesampaian juga nonton filmnya di TV 7 Senin malam jam 21.00 (meskipun pake ketiduran).

Buat aku buku karangan Catherine Ryan Hyde itu bagus banget (entah ya, duluan buku atau filmnya yang dibuat). Pokoknya cerita itu cukup meninggalkan kesan buat aku.

Cerita yang sederhana, tapi punya akhir yang 'dasyat' (terlalu berlebihan gak sih?). Cerita tentang Trevor, yang dapet 'proyek' dari gurunya. Nah dia bikin proyek 'Pay it Forward' yang artinya, dia akan berbuat baik sama beberapa orang yang jadi targetnya, dan orang yang ditolong gak perlu membalas budinya, cukup dengan meneruskan kebaikan ke orang berikutnya. Nah, bayangin... seandainya satu orang yang dibantu nerusin 'proyek' ini ke orang lain, dan orang lain itu nerusin... sampai 'rantai'nya panjang... luar biasa banget kan untuk membuat dunia ini jadi lebih baik.

Si Trevor sempat mikir kalau proyeknya gagal. Emang cerita ini berakhir rada tragis bagi Trevor, dia meninggal karena ditusuk (atau kecelakaan ya?). Tapi, ternyata dia gak sadar kalo proyeknya itu cukup berhasil.

Gue cuma ambil 'intisari' dari cerita itu. Gimana kalo kita berbuat baik, dan minta supaya orang yang kita bantu membalas budi baik kita dengan membantu orang lain... maybe it's more than enough to make a peaceful world...

05.06.08

0 Comments:

Post a Comment

<< Home